Kapan Buka Pendaftaran BUMN 2025? Cek Situs Resminya!
Kapan buka pendaftaran BUMN 2025? Menurut informasi melalui website resminya FHCI, rekrutmen bersama BUMN 2025 akan dibuka pada 10 Maret 2025. Rekrutmen bersama BUMN ini diumumkan secara resmi oleh FHCI dan berlangsung dalam beberapa tahapan seleksi Rekrutmen Bersama BUMN sepanjang tahun. Namun, periode pembukaan lowongan bisa bervariasi, tergantung pada kebutuhan masing-masing perusahaan BUMN.
Jadwal Umum Pendaftaran BUMN

Pendaftaran rekrutmen BUMN umumnya dibuka dalam beberapa gelombang setiap tahun. Program Rekrutmen Bersama BUMN yang dikelola oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) biasanya menjadi jalur utama bagi para calon pegawai. Berikut Jadwal Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025
BACA JUGA: Menjaga Mental, 7 Strategi Meningkatkan Skor SKD CPNS 2025
- Periode Pembuatan Akun: 7-16 Maret 2025
- Periode Pendaftaran: 10-16 Maret 2025
Namun, perlu dicatat bahwa pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 hanya dapat memilih satu formasi pekerjaan.
Cara Mengetahui Jadwal Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Agar tidak ketinggalan informasi, ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui panduan langkap dari rekrutmen bersama BUMN 2025, berikut diantaranya:
- Pantau Situs Resmi Rekrutmen BUMN
Situs resmi https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/ adalah sumber utama untuk mendapatkan informasi akurat mengenai jadwal pendaftaran. - Ikuti Media Sosial Resmi
Akun Instagram, Twitter, dan LinkedIn dari FHCI BUMN atau perusahaan BUMN terkait sering kali mengumumkan pembukaan rekrutmen lebih awal. - Subscribe ke Newsletter atau Notifikasi Resmi
Beberapa portal karier menyediakan layanan notifikasi khusus mengenai pembukaan rekrutmen BUMN.
BACA JUGA: PCS OJK 2024 Terbaru – Ini Dia Update Terbarunya!
Proses Seleksi Rekrutmen BUMN

- Pendaftaran Online – Calon pelamar harus mengisi formulir pendaftaran secara daring melalui situs resmi rekrutmen BUMN. Selain itu, mereka juga wajib mengunggah dokumen yang diperlukan, seperti ijazah, transkrip nilai, KTP, dan dokumen pendukung lainnya.
- Seleksi Administrasi – Pada tahap ini, tim rekrutmen akan melakukan verifikasi terhadap kelengkapan dokumen pelamar dan memastikan bahwa persyaratan yang diajukan oleh perusahaan telah terpenuhi.
- Tes Online – Tes ini biasanya mencakup beberapa aspek penting, seperti tes kemampuan dasar (TKD), tes kepribadian untuk menilai karakter dan kecocokan dengan budaya perusahaan, serta tes kompetensi bidang yang berkaitan dengan posisi yang dilamar.
- Tes Wawancara dan Psikotes – Pelamar yang lolos tahap tes online akan mengikuti wawancara yang bisa mencakup wawancara HRD dan wawancara teknis dengan user atau manajer di bidang yang dituju. Beberapa perusahaan juga menerapkan psikotes tambahan untuk mengukur aspek kognitif dan emosional kandidat.
- Tes Kesehatan – Pemeriksaan kesehatan dilakukan untuk memastikan bahwa pelamar berada dalam kondisi fisik yang sesuai dengan standar perusahaan. Tes ini biasanya mencakup pemeriksaan darah, tekanan darah, tes mata, dan beberapa tes kesehatan lainnya yang disesuaikan dengan jenis pekerjaan.
- Pengumuman Hasil Akhir – Setelah melewati seluruh tahapan seleksi, pelamar yang dinyatakan lolos akan menerima pengumuman resmi dan mendapatkan penawaran kerja dari perusahaan BUMN yang bersangkutan.
BACA JUGA: Lengkap Banget! Cara Daftar CPNS 2025, Syarat, dan Pilihan Formasi Lulusan SMA
Tips Agar Lolos Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025
Untuk memperoleh hasil maksimal dalam setiap tahapan yang dilalui, tentunya kamu harus memiliki strateginya. Nah, kali ini kami share tips sederhana untuk lolos seleksi rekrutmen bersama BUMN 2025, diantara:
- Persiapkan Dokumen dengan Baik – Pastikan semua dokumen seperti ijazah, transkrip nilai, dan sertifikat sudah lengkap.
- Latihan Tes Online – Banyak sumber latihan soal tersedia di internet untuk membantumu mempersiapkan diri.
- Pelajari Profil Perusahaan – Mengetahui visi, misi, dan bisnis perusahaan BUMN yang kamu lamar dapat menjadi nilai tambah saat wawancara.
Pendaftaran BUMN biasanya dibuka dalam dua gelombang per tahun, tetapi bisa berbeda tergantung kebijakan perusahaan. Oleh karena itu, penting untuk terus memantau informasi resmi dan mempersiapkan diri sebaik mungkin.
Referensi
Testimoni jadiBUMN
Program Premium Bimbel jadiBUMN 2025
“Semakin sering latihan soal akan semakin terbiasa, semakin cepat, semakin teliti dan semakin tepat mengerjakan soal-soal Rekrutmen BUMN 2025 ” 
Kunci sukses Tes Rekrutmen BUMN adalah membiasakan diri mengerjakan ribuan tipe soal Tes Rekrutmen BUMN seperti anak bayi yang belajar berjalan terasa berat diawal dan akan terbiasa bila terus dilatih hingga bisa berlari kencang.
Cara Membeli dengan Mudah:
- Unduh Aplikasi jadiBUMN: Temukan aplikasi jadiBUMN di Play Store atau App Store, atau akses langsung melalui website.
- Masuk ke Akun Anda: Login ke akun jadiBUMN Anda melalui aplikasi atau situs web.
- Pilih Paket yang Cocok: Dalam menu “Beli”, pilih paket bimbingan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pastikan untuk melihat detail setiap paket.
- Gunakan Kode Promo: Masukkan kode “BIMBELBUMN” untuk mendapat diskon spesial sesuai poster promo
- Gunakan Kode Afiliasi: Jika Anda memiliki kode “RES163797”, masukkan untuk diskon tambahan.
- Selesaikan Pembayaran: Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi dengan aman.
- Aktivasi Cepat: Paket Anda akan aktif dalam waktu singkat setelah pembayaran berhasil.