Rekrutmen BUMN dibuka! Berapa Gaji Rekrutmen BUMN?
Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) resmi membuka program Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Melihat berapa gaji Rekrutmen bersama BUMN ini memberikan kesempatan bagi lulusan SMA/sederajat, D3, D4/S1, hingga S2 untuk bergabung dan berkontribusi dalam pembangunan Indonesia. Jadi, berapa gaji rekrutmen BUMN? Yuk Simak penjelasan lebih detail terkait berapa gaji rekrutmen BUMN berikut.
Baca juga : Dapatkan Informasi Resmi Mengenai RBB BUMN 2025 di Sini!
Tahapan dan Jadwal Rekrutmen

Proses rekrutmen yang sudah dimulai pada 7 Maret 2025 dibagi menjadi beberapa tahapan, diantaranya:
- Pembuatan Akun (7-16 Maret 2025): Calon pelamar diwajibkan membuat akun pada platform resmi RBB 2025 selama periode ini.
- Pendaftaran dan Pemilihan Lowongan (10-16 Maret 2025): Setelah memiliki akun, pelamar dapat memilih satu lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi dan minat mereka.
- Seleksi Administrasi: Verifikasi kelengkapan dan kesesuaian dokumen pelamar.
- Tes Online Tahap 1: Meliputi Tes Kemampuan Dasar (TKD), penilaian nilai-nilai AKHLAK, dan wawasan kebangsaan.
- Tes Online Tahap 2: Terdiri dari tes bahasa Inggris (tidak berlaku untuk jenjang SMA) dan penilaian learning agility.
- Tes Kompetensi Bidang: Dilaksanakan oleh masing-masing BUMN, mencakup psikotes, wawancara, tes kesehatan, dan lainnya.
- Pengumuman Akhir: Pemberitahuan hasil akhir kepada peserta yang lolos seleksi.
Informasi resmi terkait tahapan seleksi dapat diakses melalui akun Instagram @fhci.bumn.
Baca Juga: Tips Menghadapi Psikotes Logika Numerik RBB BUMN 2025
Kisaran Gaji Pegawai BUMN

Gaji pegawai BUMN bervariasi tergantung pada posisi, kualifikasi, dan pengalaman kerja. Berikut beberapa kisaran gaji berdasarkan posisi:
- Staf: Rp5 juta – Rp6 juta per bulan.
- Engineer: Rp19 juta – Rp21 juta per bulan.
- Site Engineer: Rp30 juta – Rp33 juta per bulan.
- Manajer: Rp15 juta – Rp16 juta per bulan.
- Senior Manager: Rp39 juta – Rp43 juta per bulan.
Perlu dicatat bahwa angka-angka tersebut adalah perkiraan dan dapat berbeda antara satu BUMN dengan BUMN lainnya, tergantung pada kebijakan perusahaan dan lokasi kerja.
Cara Mendaftar dan Informasi Resmi

Pendaftaran dilakukan secara online melalui platform resmi RBB 2025. Calon pelamar disarankan untuk mengikuti informasi resmi dan terbaru melalui akun Instagram @fhci.bumn dan situs web resmi FHCI.
Pastikan untuk membaca dan memahami setiap persyaratan serta tahapan seleksi yang telah ditentukan.
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 merupakan kesempatan emas bagi talenta muda Indonesia untuk berkarier di perusahaan milik negara dan hanya diperbolehkan melamar satu formasi saja.
Dengan memahami tahapan seleksi, jadwal pendaftaran, dan kisaran gaji yang ditawarkan, calon pelamar dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik. Selalu pantau informasi resmi melalui media sosial dan situs web FHCI untuk mendapatkan update terbaru terkait proses rekrutmen ini.
Referensi
Testimoni jadiBUMN
Program Premium Bimbel jadiBUMN 2025
“Semakin sering latihan soal akan semakin terbiasa, semakin cepat, semakin teliti dan semakin tepat mengerjakan soal-soal Rekrutmen BUMN 2025 ” 
Kunci sukses Tes Rekrutmen BUMN adalah membiasakan diri mengerjakan ribuan tipe soal Tes Rekrutmen BUMN seperti anak bayi yang belajar berjalan terasa berat diawal dan akan terbiasa bila terus dilatih hingga bisa berlari kencang.
Cara Membeli dengan Mudah:
- Unduh Aplikasi jadiBUMN: Temukan aplikasi jadiBUMN di Play Store atau App Store, atau akses langsung melalui website.
- Masuk ke Akun Anda: Login ke akun jadiBUMN Anda melalui aplikasi atau situs web.
- Pilih Paket yang Cocok: Dalam menu “Beli”, pilih paket bimbingan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pastikan untuk melihat detail setiap paket.
- Gunakan Kode Promo: Masukkan kode “BIMBELBUMN” untuk mendapat diskon spesial sesuai poster promo
- Gunakan Kode Afiliasi: Jika Anda memiliki kode “RES163797”, masukkan untuk diskon tambahan.
- Selesaikan Pembayaran: Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi dengan aman.
- Aktivasi Cepat: Paket Anda akan aktif dalam waktu singkat setelah pembayaran berhasil.