Lowongan Kerja BUMN – PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk





JadiBUMN – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk (BRI atau Bank BRI) adalah salah satu bank BUMN terbesar di Indonesia. Awalnya, Bank Rakyat Indonesia (BRI) didirikan di Purwokerto, di Jawa Tengah, oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja.

Dengan nama De Poerwokertosche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden atau “Bank Bantuan dan Simpanan Milik Kaum Priyayi Purwokerto”, suatu lembaga keuangan yang melayani orang-orang berkebangsaan Indonesia (pribumi). Lembaga tersebut berdiri tanggal 16 Desember 1895, yang kemudian dijadikan sebagai hari kelahiran BRI.

Sejak 1 Agustus 1992 berdasarkan Undang-Undang Perbankan No. 7 tahun 1992 dan Peraturan Pemerintah RI No. 21 tahun 1992 status BRI berubah menjadi perseroan terbatas. Kepemilikan BRI saat itu masih 100% di tangan Pemerintah Republik Indonesia.

Pada tahun 2003, Pemerintah Indonesia memutuskan untuk menjual 30% saham bank ini, sehingga menjadi perusahaan publik dengan nama resmi PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., yang masih digunakan sampai dengan saat ini.

Bank BRI Kantor Cabang Pemalang
1. Frontliner
Persyaratan:
  • Diutamakan Laki-laki
  • Usia maksimal 25 tahun, belum berulang tahun ke-26 pada saat mengikuti tahapan tes
  • Minimal pendidikan D3 semua jurusan umum
  • Terbuka untuk fresh graduate
  • IPK minimal 3.00 skala 4.0
  • Berasal dari perguruan tinggi akreditasi minimal C
  • Berpenampilan rapi, menarik dan komunikatif
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama program magang
  • Diutamakan wilayah domisili Kabupaten Pemalang
  • Tidak mempunyai hubungan keluarga inti dengan pekerja BRI
Berkas Lamaran:
  • Surat lamaran
  • Curriculum vitae (CV)
  • Copy ijazah / SKL dan transkrip nilai
  • Copy KTP dan KK
  • Foto full badan dan pas foto 4×6
  • Surat keterangan belum menikah dari Desa atau Kelurahan

 

Proses lamaran dikirim langsung atau melalui Ekspedisi
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk
Kantor Cabang BRI Pemalang
Jl. Jend. Sudirman Timur No. 36, Pemalang

Batas Waktu Pendaftaran : 11 Maret 2023 Pukul 23.59 WIB

Sumber Lowongan ini Instagram @rosmg_pemalang
Atau bisa klik link dibawah ini!
https://www.instagram.com/p/Co_gh6lL4Kj/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Perhatian : Rekrutmen ini gratis! tidak ada biaya apapun selama rekrutmen dilaksanakan!

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *